Menlu Israel akan Kunjungi Maroko Bulan Depan

Menlu Israel akan Kunjungi Maroko Bulan Depan

Tel Aviv, Purna Warta Menteri Luar Negeri Israel, Yair Lapid, diagendakan akan mengunjungi Maroko bulan depan. Kabar ini disampaikan oleh faksi Yesh Atid dalam sebuah pertemuan pada hari Senin (19/7) sebagaimana yang diwartakan oleh The Jerusalem Post. “Ini adalah momen historis,” ujar Lapid.

Baca Juga : Rayu Gantz, Anggota Dewan Partai Netanyahu Berambisi Kudeta Bennett

Israel dan Maroko telah mengumumkan normalisasi hubungan pada Desember lalu menyusul negara-negara seperti Uni Emirat Arab, Bahrain dan Sudan yang sudah lebih dulu menormalisasikan hubungannya pada bulan-bulan sebelumnya.

Israel dan Maroko sebenarnya pernah memiliki hubungan diplomatik. Namun hubungan tersebut runtuh pada tahun 2002.

Israel dan Maroko juga akan membuka penerbangan langsung pada akhir bulan Juli 2021 ini. Dirjen Kementerian Luar Negeri rezim Zionis, Alon Ushpiz telah lebih dulu bertolak ke Rabat untuk mendiskusikan sejumlah hal terkait perkembangan hubungan diplomatik.

Baca Juga : Ancam Israel, Hamas: Israel Sedang Bermain dengan Api

Adapun kunjungan Lapid nantinya akan terfokus pada jalinan kesepakatan dagang, kerjasama diplomatis dan pariwisata antara keduanya.

Setelah itu, Menteri Luar Negeri Maroko, Nasser Bourita juga akan mengunjungi Israel untuk membuka Kedutaan Maroko.

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *