Dubai, Purna Warta – BBC melaporkan bahwa UEA ingin menjadi tujuan baru bagi kasino internasional dalam persaingan keuangan dan ekonomi dengan Arab Saudi.
Menurut situs pemberitaan Arab 31, saluran BBC melaporkan bahwa UEA sedang bersiap untuk menjadi tujuan baru bagi kasino internasional, dan untuk memperkuat investasi asing.
Baca Juga : Pasukan Yaman Bebaskan Awak Kapal Rwabee
Jaringan tersebut melaporkan pada hari Senin (25/4) bahwa Arab Saudi dan UEA bersaing untuk mendapatkan kasino di wilayah tersebut, dan menambahkan bahwa Arab Saudi sebelumnya telah mengatakan: pihak perusahaan asing telah banyak bersedia untuk berpartisipasi dalam peluang investasi pemerintah di negara tersebut. Sampai tahun 2024 Saudi menjadi pusat ekonimi, sehingga UEA akan mencoba mengubah haluan dengan menjadikan tujuan baru untuk kasino internasional.
Menurut laporan tersebut, langkah tersebut memaksa Arab Saudi untuk bertindak cepat untuk mempertahankan posisinya. Secara khusus, Dubai telah menjadi pemimpin dalam investasi asing selama beberapa dekade, dan Abu Dhabi telah berfokus pada kota-kota permainan.
Baca Juga : Konferensi Palestina, Isu Sentral Umat Islam
Jaringan BBC memberitakan: Mengingat kejenuhan pasar AS dan keengganan Makau untuk menawarkan konsesi baru, UEA dapat mengambil keuntungan dari kecenderungan pemilik kasino besar untuk pindah ke tempat baru.
Jaringan tersebut menambahkan bahwa banyak negara di dunia Arab tidak mengizinkan kasino dibuka, sementara Lebanon mengizinkan penduduknya dan orang asing memasuki kasino. Mesir telah membatasi akses ke kasino hanya untuk orang asing.
Baca Juga : Laksamana Tangsiri: Gerakan Sekecil Apa Pun Melawan Iran Akan Ditanggapi Tegas
Menurut laporan itu, Maroko juga mengizinkan semua jenis perjudian, Tunisia, seperti Mesir, membatasi perjudian hanya untuk orang asing. Mengingat situasi ini, UEA memiliki peluang untuk menjadi pasar besar berikutnya.