Gaza, Purna Warta – Serangan udara Israel menargetkan zona kemanusiaan yang telah ditetapkan di wilayah al-Mawasi, Gaza, tewaskan tujuh warga Palestina yang mengungsi dan melukai puluhan lainnya, menurut laporan kantor berita Wafa.
Baca juga: Belgia Menolak Menjadi Tuan Rumah Pertandingan Sepak Bola Lawan Israel Karena Situasi di Gaza
Wafa selanjutnya melaporkan bahwa serangan udara tersebut menyebabkan kebakaran di tenda-tenda. Militer Israel sebelumnya telah menetapkan al-Mawasi sebagai zona kemanusiaan bagi warga sipil yang mengungsi akibat serangan lain di Gaza.
Selain itu, militer Israel mengebom tenda-tenda di barat daya Khan Younis di Gaza selatan. Menurut Wafa, sejauh ini tidak ada korban yang dilaporkan dari serangan ini.
Pasukan Israel juga menargetkan lingkungan Saudi di sebelah barat Rafah di Gaza selatan dan beberapa rumah di al-Mughraqa, sebelah utara kamp pengungsi Nuseirat di Gaza tengah. Tidak ada korban jiwa yang dikonfirmasi yang dilaporkan dari insiden ini.
Pada awal Juni, pasukan Israel melakukan operasi siang hari di kamp pengungsi Nuseirat di Gaza tengah, operasi itu tewaskan sedikitnya 274 warga Palestina dan melukai 698 lainnya. Pembantaian di Nuseirat, sebuah kamp pengungsi yang dibangun sejak konflik Arab-Israel tahun 1948, merupakan operasi terbesar Israel dalam perang genosida yang sedang berlangsung.
Baca juga: Yaman Konfirmasi Operasi Terhadap Kapal Tutor
Sejak 7 Oktober, perang Israel di Gaza telah mengakibatkan sedikitnya 37.372 kematian dan 85.452 cedera.