Dalam Sehari 26 Warga Palestina Ditangkap oleh Pasukan Israel

PasukanPendudukan Israel (IOF) dalam kampanye penangkapan warga Palestina.

Tepi Barat, Purna Warta – Pasukan pendudukan Israel (IOF) meluncurkan kampanye penangkapan besar-besaran di beberapa daerah di Tepi Barat dan Yerusalem pada hari Selasa (14/9). Mereka menangkap 26 warga Palestina setelah menggerebek rumah mereka.

Berikut merupakan warga Palestina yang ditangkap Israel:

Di al-Khalil, IOF menangkap Abdullah al-Awawda, Shaher al-Sherhe, Murad Hribat, Muhammad Hribat, Hussein Shawamreh, Ismail Shawamreh, Abdulkarim al-Frokh, dan Hamada Jaradat.

IOF juga menangkap Hijazi al-Qawasmeh dari al-Khalil, ayah dari 4 anak, yang salah satunya menderita kanker.

Di Ramallah, IOF menangkap Hamdi Rummana, Qasem Abed, Majdi al-Sheikh, dan Ahmed Abu Kharmah.

Di Nablus, IOF menangkap Qaswara A’sus dan Hakim Mansour.

Di Salfit, IOF menangkap Suhib Shaqqur, Abdulkadir Shaqqur, dan A’mid Shaqqur.

Di Jenin, IOF menangkap Abdulkarim Abu Farha dari desa al-Jalama.

Di Betlehem, IOF menangkap Ismail al-O’ruj dan menggerebek serta menggeledah rumah tahanan Said al-O’ruj.

Di Yerusalem yang Diduduki, polisi Israel menangkap Zehran Zehran, Majd Zehran, Musa Zehran, Hamza Zehran, Hisham Hemidan dan Muhammad Kanan.

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *