HomeInternasionalAsiaCina Berharap Deeskalasi Konflik Sedangkan Prancis Sebaliknya

Cina Berharap Deeskalasi Konflik Sedangkan Prancis Sebaliknya

Purna Warta – Cina berharap semua pihak yang terkait untuk menurunkan intesitas konflik dan melakukan deeskalasi konflik Ukraina ini. Jubir Kementerian Luar Negeri Cina juga menambahkan bahwa Beijing mengharapkan segera terwujudnya keamanan yang efektif di Eropa.

Baca Juga : Perdana Menteri Irlandia Mengundurkan Diri Secara Mengejutkan

Hal ini disampaikan sebagai respon terhadap rencana Prancis untuk mengirim pasukan ke Ukraina yang secara tidak langsung meningkatkan intensitas konflik.

Lin Jian Jubir Kementerian Luar Negeri Cina Menyampaikan “Cina secara tulus berharap bahwa pihak yang terkait menunjukkan itikadnya untuk meredakan situasi dan bekerjasama untuk melakukan gencatan senjata dengan segera”.

Pada hari selasa lalu, Ketua Badan Intelijen Luar Negeri Rusia (SVR) Sergei Naryshkin mengatakan bahwa Prancis sedang bersiap untuk mengirim pasukan militer ke Ukraina.

Diperkirakan terdapat sekitar 2.000 prajurit yang akan dikirim dalam tahap pertama. Ketua Intel Rusia ini menambahkan bahwa pasukan Prancis di Ukraina akan menjadi target utama pasukan Rusia.

Baca Juga : Nicolas Maduro Mengutuk Rencana Imperialis Untuk Mengacaukan Venezuela

Namun Menteri Pertahanan Prancis membantah adanya pasukan Prancis di tanah Ukraina, sekaligus rencana pengiriman pasukan tersebut.

Must Read

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here