Iran Kutuk  Serangan Teroris di Balkh, Afghanistan

Iran Kutuk  Serangan Teroris di Balkh, Afghanistan

Kabul, Purna Warta  Kedutaan Besar Iran di Afghanistan mengutuk serangan teroris di provinsi Balkh yang menewaskan gubernur kota itu. Molla Mohammad Davoud Mozzammel, gubernur Balkh di Afghanistan utara, dibunuh pada hari Kamis di gedung gubernur akibat serangan teroris.

Baca Juga : Peringati 10 Tahun Kepausan, Paus Fransiskus Gelar Misa Bersama

Kedutaan Iran menganggap serangan teroris itu sebagai tindakan mengobarkan ketidakamanan di Afghanistan. Dia dibunuh satu hari setelah menerima pejabat Afghanistan dari Kabul, ibu kota Afghanistan.

Molla Mozzammel adalah pejabat Taliban paling terkemuka yang dibunuh sejak kelompok itu merebut kembali kekuasaan pada 2021.

Baca Juga : Kematian, Eksploitasi dan Pemerkosaan; Akhir dari Suaka bagi Rohingya

Ledakan teroris di berbagai bagian Afghanistan, termasuk Kabul, menunjukkan fakta bahwa bertentangan dengan klaim Taliban, kelompok tersebut belum berhasil membangun keamanan di negara tersebut.

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *