Pasca Insiden di Natanz, AS Ucapkan Terima Kasih pada Israel

as

Washington, Purna Warta – Media Israel menyebut Mossad di balik insiden destruktif di Natanz, Iran. Pasca aksi instabilitas ini, AS berterima kasih kepada rezim pembunuh anak-anak Palestina atas kemitraan strategisnya dan menegaskan kerjasama.

Lloyd Austin, Menhan AS, Selasa (13/4), mengadakan pertemuan bersama dengan Benjamin Netanyahu, PM Israel dan membahas kegiatan instabilisasi Iran.

Di tengah klaim aksi instabilitas Iran, Menhan AS menegaskan bahwa rezim Zionislah yang melakukan aksi terorisme dan destruktif melawan Iran.

Menteri Pertahanan Pentagon ini dalam tweeternya menulis, “Komitmen kami semakin kuat dalam kemitraan strategis Amerika-Israel. Amerika mendukung normalisasi antara Israel dengan negara-negara Arab dan dunia Islam lainnya.”

“Hubungan bilateral kami dengan Israel penting bagi keamanan dan stabilitas regional di Timur Tengah. Kami berdua sepakat bahwa kami harus bekerjasama dalam pengembangan kemitraan strategis,” lanjutnya.

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *