HomeHiburanOlahragaReal Madrid Kehilangan Separuh Skuad

Real Madrid Kehilangan Separuh Skuad

Purna Warta – Zinedine Zidane tidak mau memanfaatkan masalah Real Madrid untuk menyembunyikan diri. Dia mengakui kondisi sekarang sulit dengan skuad yang begitu tipis, tapi bukan berarti Madrid boleh menyerah.

Rabu (10/2/2021) dini hari WIB nanti, Madrid akan meladeni Getafe pada duel lanjutan La Liga. Laga ini diyakini bakal alot untuk Los Blancos, butuh kerja ekstra untuk menang.

Betapa tidak, total 10 pemain Madrid tidak bisa tampil kontra Getafe nanti, yakni Toni Kroos, Eden Hazard, Sergio Ramos, Dani Carvajal, Fede Valverde, Lucas Vazquez, Alvaro Odriozola, Isco, Eder Militao, dan Rodrygo.

Artinya Zidane perlu memutar otak untuk menurunkan formasi terbaik dengan pemain sekadarnya dan tetap menang. Apa katanya?

Zidane tahu kehilangan sampai 10 pemain akan merepotkan, tapi baginya itu bukan dalih. Masalah seperti ini biasa terjadi pada tim mana pun, saat ini giliran Madrid yang diserang dan mereka harus mencari cara untuk menang dengan pemain yang ada.

“Tidak ada alasan. Kami tahu situasinya sulit tetapi kami tetap ingin memberikan performa hebat. Hal seperti ini biasa terjadi dan masih ada banyak pertandingan ke depan,” tegas Zidane di Realmadrid.com.

“Kami membutuhkan setiap pemain dan kami harap semuanya bisa pulih secepat mungkin. Kami ingin terus mengumpulkan kekuatan dan energi, itulah fokus kami.”

Baca juga: Andrea Pirlo Akui Sengaja Juventus Main Bertahan Lawan Roma

Must Read

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here