Purna Warta – PSG siap menjadikan Kylian Mbappe sebagai pemain dengan bayaran tertinggi di dunia asalkan pemain asal Perancis tersebut mau perpanjang kontrak bersama PSG.
PSG berusaha keras menghalangi kepergian sang pemain ke Real Madrid dan mereka siap melakukan apapun agar bertahan.
Mbappe telah menjadi bintang di Parc des Princes sejak direkrut dari AS Monaco pada tahun 2017 lalu. Lima tahun berlalu, sekarang PSG terancam kehilangan Mbappe tanpa bisa meraup sepeser pun dari kepergiannya.
Padahal, PSG berinvestasi besar kepada pemain berdarah Prancis tersebut. Seperti yang diketahui, Mbappe direkrut seharga 180 juta euro. Nominal itu cukup untuk membuatnya jadi pemain termahal kedua dalam sejarah.
Real Madrid diketahui sangat meminati Mbappe dan pernah mencoba merekrutnya tahun lalu dengan menawarkan uang senilai 200 juta euro. PSG menolak, meski tahu adanya kemungkinan Mbappe pergi secara gratis tahun ini.
PSG sudah bersumpah untuk berusaha mati-matian agar Mbappe mau bertahan di Prancis. Bahkan, mereka sudah siap menjadikan pria berumur 22 tahun tersebut pemain dengan bayaran tertinggi di dunia.
Seperti yang dilaporkan the Independent, PSG merancang kontrak baru untuk menggoda Mbappe bertahan. Nilainya pun tidak main-main. Mbappe bisa menerima bayaran 500 ribu pounds per pekan (setara Rp9,7 miliar).
Les Parisien masih punya peluang, meskipun kecil. Mbappe telah mengutarakan niatnya untuk hengkang sejak tahun lalu. Tetapi, sampai sekarang, ia belum menunjukkan tanda-tanda akan hengkang di akhir musim ini.