MU Incar Ederson Atalanta, Segini Banderolnya dari Atalanta

Purna Warta – Manchester United terus berburu pemain baru untuk memperkuat kedalaman skuad mereka.  Gelandang incaran mereka, Ederson bakal dijual Atalanta di tahun 2025. Manchester United saat ini sudah memasuki era baru. Mereka kini dipimpin oleh Ruben Amorim selaku juru taktik mereka.

Amorim sendiri dikabarkan sudah melakukan evaluasi di skuad Manchester United. Ia menilai ada beberapa posisi yang perlu diperkuat oleh Setan Merah, khususnya di pos gelandang.

Nama Ederson dikabarkan jadi incaran Manchester United. Alfredo Pedulla menyebut bahwa transfer sang gelandang ke MU itu bisa terjadi.

Menurut laporan tersebut, Atalanta selaku pemilik Ederson dikabarkan siap bernegosiasi dengan MU terkait transfer sang gelandang.

Atalanta tahu bahwa Ederson punya keinginan untuk pindah ke klub yang lebih besar. Jadi mereka menilai memaksanya bertahan di Bergamo bakal jadi hal yang kurang bagus untuk mereka.

Itulah mengapa mereka siap mendengarkan tawaran Manchester United untuk sang gelandang di tahun 2025 nanti.

Menurut laporan yang sama, Atalanta sudah menentukan berapa mahar transfer sang gelandang.

Mereka menginginkan bayaran yang cukup mahal untuk sang pemain. Mereka menaruh harga sekitar 60 juta Euro untuk sang pemain.

Jadi jika MU berminat pada jasanya, maka mereka harus menebus harga itu dari La Dea.

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *