Turin, Purna Warta – Laga berat menanti Juventus namun, Andrea Pirlo enggan untuk terlalu memikirkan laga kontra Inter Milan untuk saat ini. Ia menilai Juventus harus fokus terlebih dahulu melawan Genoa di tengah pekan ini.
Sebuah laga akbar akan tersaji di Giuseppe Meazza pada akhir pekan ini. Inter Milan akan menjamu Juventus di lanjutan Serie A musim ini.
Laga ini tergolong krusial bagi kedua tim. Pasalnya kedua tim sama-sama berada di papan atas Serie A, sehingga pemenang laga ini akan semakin dekatg dengan AC Milan di puncak klasemen.
Pirlo menegaskan bahwa timnya tidak boleh terlalu fokus ke laga kontra Inter Milan. “Ini adalah pertandingan yang bagus untuk dimainkan [Inter vs Juventus],” buka Pirlo kepada Sky Italia.
Menurut Pirlo, untuk saat ini Juventus punya tugas yang harus dituntaskan lebih dahulu. Ia ingin timnya fokus untuk memenangkan laga melawan Genoa terlebih dahulu sebelum fokus melawan Inter Milan.
“Kami memiliki banyak pemenangan di dalam tim ini untuk menghadapi tantangan-tantangan seperti yang saat ini kami hadapi.”
“Jadi untuk sekarang, mari kita fokus ke pertandingan Coppa Italia [vs Genoa] sebelum kami fokus menghadapi Inter.”
ebih lanjut, Pirlo menegaskan bahwa timnya tidak akan tampil separuh hati saat berhadapan dengan Inter.
Ia menyebut timnya akan datang ke markas Inter dengan niatan untuk menjadi pemenang.
“Meraih dua kemenangan dari tiga kunjungan kami ke San Siro? Tidak, kami adalah Juventus dan kami memiliki tekanan untuk memenangkan setiap pertandingan. Kami akan bermain melawan mereka layaknya kami bermain di final.” ujarnya.
Baca juga: Florian Thauvin Tolak Perpanjang Kontrak di Marseille