Kylian Mbappe Diyakini Bakal Bertahan di PSG

Purna Warta – Kylian Mbappe diyakini bakal bertahan di PSG pada musim depan karena tak ada klub yang mampu menebus banderol mahalnya pada musim panas mendatang.

Mbappe masih terikat kontrak dengan PSG hingga 2022 mendatang. Penyerang internasional Prancis itu sudah sejak lama selalu dikaitkan dengan sejumlah klub top Eropa.

PSG merekrut Mbappe dari AS Monaco dengan biaya mencapai 180 juta euro. Karena itu, mereka juga tak akan melepas Mbappe dengan harga murah jika memang sang pemain ingin pergi.

Pekan lalu, Mbappe kembali mendapat pertanyaan mengenai masa depannya di PSG. Penyerang 22 tahun itu mengaku bahagia di timnya saat ini meski belum menentukan masa depannya.

“Saya pernah memiliki pertanyaan ini sebelumnya. Kami sedang berdiskusi dengan klub untuk mencari proyek. Saya sedang memikirkannya, karena jika saya menandatangani, itu untuk menginvestasikan diri saya dalam jangka panjang,” tutur Mbappe.

“Saya sangat senang di sini. Suporter dan klub selalu membantu saya. Saya akan memikirkan tentang apa yang ingin saya lakukan dalam beberapa tahun ke depan, di mana saya ingin berada. Saya merenungkannya, tidak mencoba mengulur waktu atau semacamnya. Jika saya menandatangani, saya akan bertahan, jadi saya harus memikirkannya.” tegasnya.

Sumber: Onda Cero

Baca juga: Terlibat Konflik, Zlatan Ibrahimovic dan Romelu Lukaku Diskors Satu Laga

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *