Purna Warta – Olivier Giroud dilaporkan tidak akan membela Chelsea lagi musim depan. Striker asal Prancis itu memutuskan untuk tidak memperpanjang kontraknya di klub asal London Barat itu.
Giroud menyebrang ke Stamford Bridge dari Arsenal pada tahun 2018 silam. Sejak saat itu ia cukup sering menjadi juru selamat Chelsea saat mereka berada dalam situasi yang kurang baik.
Kontrak striker 34 tahun itu akan berakhir di musim panas nanti. Chelsea diberitakan masih ingin mempertahankan sang striker.
Namun Goal International mengklaim bahwa Chelsea akan kehilangan sang striker. Karena ia sudah memutuskan untuk hengkang di musim panas nanti.
Menurut laporan tersebut, Giroud sudah mantap untuk pergi dari Chelsea di musim panas nanti.
Hal ini dikarenakan sang striker kini mulai tersisih dari skuat Chelsea. Ia kalah bersaing dengan Timo Werner dan Tammy Abraham semenjak Thomas Tuchel menjadi pelatih Chelsea.
Sang striker diberitakan butuh jam bermain lebih sehingga ia memutuskan untuk hengkang di musim panas nanti.
Laporan itu mengklaim ada alasan khusus mengapa Giroud harus pergi dari Chelsea.
Sang striker punya target besar di tahun 2022. Ia ingin membela Timnas Prancis di Piala Dunia 2022.
Itulah mengapa Giroud butuh bermain dengan reguler agar bisa tampil di turnamen akbar itu.
Menurut laporan itu, Giroud kemungkinan akan melanjutkan karirnya di Italia.
Klub-klub seperti Juventus dan Inter Milan dilaporkan sangat meminati jasanya.