Purna Warta – CEO Borussia Dortmund, Michael Zorc, menegaskan sikap klub pada transfer Erling Haaland. Kubu Dortmund bakal berupaya keras untuk mempertahankan Haaland selama mungkin.
Haaland menjadi perhatian banyak klub sejak tampil bagus pada musim 2019/2020 lalu. Musim ini, pemain 20 tahun terus tampil memukau dengan gol demi gol yang lahir dari aksinya.
Haaland kini memimpin daftar top skor Liga Champions 2020/2021 dengan 10 gol. Secara keseluruhan, Haaland telah mencetak 31 gol dari 30 laga yang sudah dimainkan di semua kompetisi.
Secara personal, Erling Haaland masih ingin bermain di Dortmund. Paling tidak untuk satu musim lagi. Namun, melihat banyaknya klub yang tertarik padanya, ada potensi sang bomber untuk pindah klub.
“Saya belum pernah melihat seseorang pemain sepert Haaland,” buka Michael Zorc kepada Welt am Sonntag dikutip dari SportsMole.
“Kami bisa mencarinya di penjuru Eropa, tapi tidak dapat. Jika dia meninggalkan kami untuk tim lain, hanya akan ada beberapa klub, tapi kami akan mencoba mempertahankannya selama mungkin karena alasan olahraga,” kata Zorc.
Dortmund secara teknis sangat butuh jasa Haaland. Akan tetapi, dari sisi ekonomi, harga jual Haaland yang tinggi bakal membuat Dortmund sulit untuk menampik transfernya.