Purna Warta – Federico Chiesa kini sudah mendapatkan klub baru yaitu Liverpool. Seperti yang sudah diketahui, Chiesa lagi berada dalam situasi yang kurang bagus. Ia diminta mencari klub baru di musim panas ini karena ia tidak masuk dalam rencana Thiago Motta di Juventus.
Baca juga: Al-Ahli Ngebet Inginkan Victor Osimhen, Kirimkan Wakil ke Italia
Chiesa sendiri tidak sepi peminat. Banyak klub-klub top Eropa yang berminat untuk mengamankan jasa pemain Timnas Italia tersebut.
Semua spekulasi masa depan Chiesa itu telah berakhir. Sang winger telah dikonfirmasi untuk bergabung dengan klub Premier League, Liverpool.
Melalui laman resmi mereka, Liverpool mengumumkan kedatangan Chiesa ke tim mereka.
“Liverpool telah mencapai kesepakatan dengan Juventus untuk transfer Federico Chiesa,” buka pernyataan resmi The Reds.
“Pemain berusia 26 tahun itu telah menyelesaikan tes medisnya dan ia telah menandatangani kontrak jangka panjang dan ia siap bergabung dengan skuad The Reds,” tutup pernyataan resmi tersebut.
Secara terpisah, pakar transfer Eropa, Fabrizio Romano membeberkan detail dari transfer dari Chiesa.
Baca juga: Resmi! Romeo Lukaku Reuni dengan Antonio Conte
Liverpool tidak perlu keluar uang terlalu banyak untuk transfer sang winger. Mereka membayar sekitar 15 juta Euro untuk transfer sang winger, di mana jumlah itu sudah termasuk dengan sejumlah add-ons.
Di sisi lain, Chiesa menyepakati kontrak berdurasi empat tahun di Anfield. Jadi ia akan membela The Reds hingga tahun 2028.