Purna Warta – Keinginan Manhester United untuk mendatangkan Scalvini menemui kendala. Atalanta enggan menjual sang pemain kepada Manchester United. Di bursa transfer musim dingin ini, MU memang diketahui sedang berburu bek tengah baru. Erik Ten Hag menilai timnya kekurangan bek tengah, sehingga ia ingin mendatangkan bek tengah baru.
Salah satu pemain yang dilaporkan jadi target transfer Setan Merah adalah Giorgio Scalvini. Bek muda Atalanta itu dikabarkan jadi salah satu pemain yang ingin diboyong MU di musim dingin ini.
Laporan itu mengklaim bahwa Manchester United sudah mengirimkan tawaran ke Atalanta untuk sang bek.
Tidak disebutkan berapa nilai tawaran MU tersebut. Namun tawaran itu ditolak mentah-mentah oleh Atalanta.
Penyebabnya adalah Atalanta menilai kehilangan Scalvini di musim dingin ini bakal jadi masalah, karena mereka sulit mencari pengganti yang sepadan. Jadi mereka menolak tawaran MU tersebut.
Namun laporan yang sama mengklaim bahwa pihak La Dea tidak menutup pintu sepenuhnya untuk transfer Scalvini ini.
Mereka membuka pintu bagi MU untuk merekrut sang bek di musim panas nanti. Karena di musim panas mereka punya lebih banyak opsi pengganti sang bek.
Namun MU harus bersiap, karena Atalanta memastikan bahwa sang bek tidak bakal dijual dengan harga yang murah.