Purna Warta – Alvaro Morata penyerang Spanyol menjelaskan bahwa ia akan segera berseragam AC Milan untuk musim selanjutnya. Milan tampaknya akan sibuk belanja pemain baru pada musim panas 2024 ini. Sebab ada beberapa area dalam skuad Paulo Fonseca yang harus dibenahi.
Baca juga: Resmi ! Kylian Mbappe Berseragam Real Madrid
Salah satunya adalah pos lini serang. Mereka minim stok penyerang setelah Olivier Giroud cabut.
AC Milan dilaporkan sudah mencapai kesepakatan personal dengan Alvaro Morata. Striker Spanyol itu disebut akan bermain di San Siro selama empat musim ke depan.
Morata awalnya tak bersedia berbicara terkait rumor tersebut. Namun ia kini akhirnya mengkonfirmasikan bahwa sebentar lagi Milan akan jadi klub barunya.
“Saya masih harus menjalani tes medis, tapi ya,” jawab Morata ketika ditanya Diario AS apakah ia akan gabung Milan.
Alvaro Morata menjalani wawancara itu ketika ia keluar dari markas latihan Atletico Madrid. Dalam kesempatan yang sama ia juga sempat meladeni pertanyaan dari Cadena Cope.
Morata mengaku dirinya sudah mengucapkan selamat tinggal pada skuad Atletico Madrid. Ia juga mengaku sempat menjalani masa-masa sulit di tim asuhan Diego Simeone tersebut.
Baca juga: Kandas di Final, Gareth Southgate Mundur dari Jabatan Pelatih Inggris
“Saya mengucapkan selamat tinggal kepada rekan satu tim saya. Penting bagi saya untuk berterima kasih kepada mereka atas segalanya, karena mereka selalu membantu saya. Saya juga berterima kasih kepada manajer, Miguel Angel Gil, Carlos Bucero, Andrea Berta…” ungkapnya.
“Ada banyak momen ketika saya tidak menjalani masa-masa menyenangkan. Ketika Anda berada di suatu tempat di mana, karena berbagai alasan, Anda tidak bisa memberi 100 persen, opsi ini lebih baik untuk semua orang. Saya tidak ingin berbohong,” tutur Morata.