Yogyakarta Sediakan Alur Sepeda untuk Wisatawan

Jakarta, Purna Warta – Yogyakarta salah satu kota buruan wisatawan lokal atau luar negeri. Daerah ini memiliki banyak ragam budaya unik yang bisa dikunjungi dan juga memiliki spot terbaik untuk tongkrongan anak muda dengan bujet yang murah.

Hobi bersepeda nampaknya disukai masyarakat Yogyakarta selama pandemi Covid-19. Kini ada jalur sepeda yang nyaman dilintasi para pesepeda dan jadi kegiatan wisata baru mengasyikkan.

Ya, selama pandemi Covid-19, Pemerintah Kota (Pemkot) Yogyakarta terus berupaya membangkitkan ekonomi di wilayahnya. Salah satunya meresmikan jalur sepeda Kota Yogyakarta yang pas untuk bersepeda.

Wali Kota Yogyakarta Haryadi Suyuti mengatakan, banyak potensi perkampungan di Kota Yogya yang ternyata belum banyak dikenal masyarakat luas. Adanya jalur sepeda ini diharapkan potensi-potensi yang ada wilayah dapat terangkat.

Dia mengungkapkan, di Kota Yogyakarta tren sepeda saat ini sedang naik daun. Momen saat ini pas bagi pesepeda untuk mengeksplore Yogyakarta.

“Mulai dari anak-anak hingga orang dewasa saat ini banyak menikmati aktivitas di luar rumah dengan bersepeda, kesempatan baik ini harus kita manfaatkan” ucapnya.

Haryadi menjelaskan, jalur wisata sepeda di Kota Yogya di bagi menjadi lima rute. Rinciannya, rute pertama dengan tema romansa kota lawas sepanjang 13,33 KM.

Baca juga: Sering Dianggap Sama, Ternyata Turis dan Traveller Berbeda

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *