Perlu Diketahui ! Ini Dia Tips Travelling di Masa Pandemi

Purna Warta – Pandemi COVID 19 , hingga saat ini belum berakhir, membuat masyarakat tak sabar ingin menikmati liburannya, apalagi dengan adanya pelonggaran – pelonggaran sosial dengan standar new normal.

Jadi meskipun sudah banyak destinasi wisata mulai menerapkan new normal, tetap kita harus menjaga diri selama travelling.

Oleh karena itu, ada beberapa hal yang harus dilakukan, karena pandemi COVID-19 belum benar-benar berakhir. Berikut rangkuman tips aman liburan di era new normal.

1. Siapkan Dokumen

Dokumen keterangan sehat bebas COVID-19 sudah menjadi hal wajib bagi setiap orang yang melakukan perjalanan jarak jauh.
Surat keterangan berdasarkan hasil tes PCR (swab) atau rapid test, saat ini telah menjadi tiket khusus untuk setiap orang yang ingin melakukan perjalanan menggunakan transportasi umum dan penginapan. Selain hasil rapid test, Surat Keterangan Keluar Masuk (SIKM) juga masih diwajibkan untuk warga Jakarta yang keluar masuk dengan transportasi udara.
Rapid test merupakan salah satu syarat bagi penumpang angkutan niaga berjadwal, maupun carter yang akan melakukan perjalanan ke luar kota. Aturan tersebut sesuai dengan Surat Edaran Tim Gugus Tugas Percepatan Penanganan Covid-19 Nomor 7 Tahun 2020 dan Peraturan Menteri Perhubungan Nomor 41 Tahun 2020.

2. Perhatikan Peraturan New Normal di Setiap Destinasi

Dengan adanya new normal ini, maka banyak peraturan dan protokol dalam berwisata. Pastikan sudah mencari tahu infonya. Peraturan itu bisa terkait pembatasan jumlah tamu, penggunaan masker, pembelian tiket, dan lain sebagainya.
3. Siapkan Starter Pack
Untuk menjaga agar tetap higienis, hygiene kit bisa menjadi senjata dan wajib kamu bawa saat traveling. Isi dari hygiene kit antara lain hand sanitizer, disinfektan spray, tisu basah, tisu kering, dan sabun cair.
Selain itu, barang yang paling wajib kamu bawa adalah masker. Di era new normal, masker menjadi salah satu hal wajib agar kamu dapat bepergian ke mana pun. Kamu bisa menggunakan masker utama dan membawa beberapa masker cadangan dalam tasmu. Jangan lupa membawa kantung untuk menyimpan masker bekas pakai.

4. Staycation

melakukan self-isolation di rumah tanpa perlu ke luar kota. Terlebih, saat ini hotel-hotel telah menerapkan protokol kesehatan yang ketat untuk tamunya.
Berdasarkan pantauan, protokol new normal sudah bisa dijumpai saat memasuki hotel. 
Kita harus mengisi form registrasi secara online melalui pemindaian kode QR dengan menggunakan smartphone.
Sebelum masuk ke hotel kamu juga akan menjalani pemeriksaan suhu tubuh (tidak boleh lebih dari 37,3 derajat Celsius). Serta penyemprotan luggage dengan cairan disinfektan. Baru setelah itu para tamu bisa melakukan proses check-in.

5. Tentukan Destinasi Wisata

Selama kasus COVID-19 belum menunjukkan penurunan yang berarti, sebaiknya pilih daerah liburan atau destinasi wisata yang tidak terlalu berdampak alias zona hijau. Traveling atau liburan di destinasi wisata yang berada di zona hijau dapat menurunkan risiko terpapar virus corona.
Selain itu, tempat wisata alam diprediksi akan jadi pilihan utama masyarakat untuk berlibur saat masa new normal. Jenis destinasi wisata ini dianggap akan memberikan manfaat yang besar dengan risiko rendah terhadap kesehatan.
Di samping itu, berlibur di alam juga bisa memberikan keleluasaan untuk menjaga jarak fisik dengan wisatawan lain. Apalagi, wisata alam akan terasa lebih menyenangkan jika diimbangi dengan aktivitas yang membangun kebugaran tubuh, seperti yoga, hiking, bersepeda dan menikmati agrowisata.

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *