HomeGaya HidupTren11.11 Diperingati Sebagai Hari Jomlo dan Big Sale

11.11 Diperingati Sebagai Hari Jomlo dan Big Sale

Purna Warta –  Hari ini bertepatan dengan tanggal 11 November, yang diperingati sebagai Hari Jomblo Sedunia ( World Single’s Day ). Asal mula Hari yang diperingati hari jomlo, untuk merayakan status lajang atau yang dikenal saat ini adalah sebagai jomlo. Lalu bagaimana asal mula Hari Jomblo hingga dirayakan hingga saat ini ?

Sejarah Hari Jomblo Sedunia
Semula, Hari Jomblo Sedunia ini dirayakan secara tidak resmi oleh empat mahasiswa Nanjing University China yang hendak melepaskan diri dari keresahan karena tidak punya pasangan. Dikutip dari Investopedia, (10/9/2022), pada 1993, empat mahasiswa itu memutuskan untuk merayakan Single’s Day pada tanggal 11 November, karena mereka pikir angka 1 melambangkan kehidupan yang single atau jomblo.
Selain itu, gagasan di balik pemilihan tanggal adalah tanggal tersebut terdiri dari empat angka 1. Para mahasiswa yang tinggal di asrama Mingcaowuzhu ini kemudian berpikir tanggal tersebut mirip dengan mereka berempat, lajang.
Sehingga, 11 November tersimbolis menjadi 11/11 sekaligus disepakati sebagai Hari Jomblo Sedunia. Sebagai informasi, nama untuk Singles Day ini secara harfiah diterjemahkan dari Bahasa China sebagai “Hari Empat Tongkat”. Kegiatan ini kemudian menyebar ke lingkup universitas lain dan menarik bagi laki-laki maupun perempuan.

Pada 2009 Perayaan Single’s Day diingat sebagai hari belanja atau hari diskon besar-besaran. Biasanya promo gila-gilaan ini berlangsung pada tengah malam pada 11 November.

Saat ini pada 2022 tanggal 11 dikenal sebagai tanggal cantik 11.11 , tanggal tersebut  diadakannya Big Sale atau Promo.

Must Read

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here