Purna Warta – Jika tidak minum cukup air saat sahur dan berbuka, kulit akan tampak kering dan kusam saat berpuasa. Hal ini terjadi akibat kurangnya cairan dalam tubuh sehingga membuatnya dehidrasi.
Nah, supaya kulit enggak kering dan kusam selama berpuasa, tentu ada beberapa hal yang harus Anda lakukan dalam merawatnya. Mengutip akun Youtube Pricebook Beauty pada Senin (19/4/2021), berikut 5 tips yang bisa Anda lakukan untuk merawat kulit selama puasa supaya enggak kering dan kusam.
1. 3 Second moisturizing rule
Ini adalah perawatan wajah ala Korea, dimana kita seharusnya memakai skincare enggak lebih dari 3 detik setelah cuci muka atau sebelum air tersebut menguap dari kulit.
Cara ini dianggap mampu membuat skincare kerja lebih efektif karena keadaan kulit yang masih basah atau lembap adalah saat terbaik untuk kulit menyerap nutrisi dari skincare.
2. Gunakan produk pelembab tambahan
Memakai moisturizer saja tidak cukup untuk membuat kulit Anda lembap dan terhidrasi selama puasa. Karena umumnya, kandungan pada produk moisturizer hanya membuat kadar air tidak cepat menguap pada kulit sehingga kulit terasa halus dan lembut.
Meskipun membuat kulit jadi lebih lembut dan halus, moisturizer belum tentu mampu menarik kelembaban dari permukaan kulit ke area terdalam kulit. Untuk lebih menjaga kandungan air di lapisan kulit, Anda harus menambahkan satu atau dua hydrating product tambahan.
3. Sering touch up dengan produk hydrating
Jika di hari biasa Anda lebih sering touch up makeup, biasakanlah untuk touch up produk hydrating ke kulit wajah Anda. Karena di bulan Ramadan kulit lebih cepat mengalami dehidrasi akibat enggak minum air putih dalam waktu 14 jam.
Terlebih dengan adanya paparan sinar matahari maupun AC ketika berada di dalam ruangan, jadi makin dehidrasi kan si kulit. Nah, produk hydrating yang Anda gunakan bisa berupa face mist yang bisa Anda gunakan di jam-jam kritis selama puasa.
4. Maksimalkan penggunaan sheet mask
Seperti diketahui, sheet mask cenderung memiliki kandungan antioksidan dan essence yang lebih tinggi dibanding skincare pada umumnya. Ini sangat berguna untuk Anda yang sedang menjalankan ibadah puasa dan butuh tambahan kelembapan serta kandungan air pada kulit.
Menggunakan sheet mask dengan kandungan tertentu juga dipercaya bermanfaat membuat kulit wajah menjadi lebih sehat, lembut dan bercahaya, serta bebas dari jerawat. Selama puasa, sebaiknya Anda menggunakan sheet mask 2-3 kali seminggu.
5. Kurangi konsumsi kafein dan susu
Menurut para ahli, kafein termasuk kandungan yang menyerap mineral dari tubuh sehingga memberikan dampak negatif pada kulit. Berkurangnya mineral ini tentu akan membuat kulit tampak kusam, dehidrasi kulit berlebihan, dan kulit jadi rentan keriput.
Selain kopi, terdapat beberapa minuman dan makanan lain yang cenderung mengandung kafein. Seperti minuman bersoda, minuman berenergi, es krim, bahkan kuaci. Selain itu, produk olahan berbasis susu juga dapat memicu kemunculan jerawat pada kulit.