Purna Warta – Masyarakat Indonesia terbilang cukup pecinta kopi dan banyaknya kafe-kafe di berbagai wilayah menunjukkan minat terhadap kopi. Mulai dari kalangan anak muda hingga tua menyukainya.
CEO Rasa Group Sherley Rusli mengatakan, Indonesia merupakan salah satu penghasil kopi terbesar di dunia. Hal ini karena tanah nusantara dianugerahi dengan sumber daya alam yang berlimpah, termasuk keanekaragaman hayatinya. “Indonesia sebagai negara penghasil kopi terbesar di dunia,” kata Sherley dalam acara Barista Innovation Challenge pada Jumat (28/1/2022).
Namun sayangnya, kopi-kopi di Indonesia kurang dikenal di ranah internasional. Seperti diketahui, bahkan kedai kopi yang ada di Indonesia pun kebanyakan menjajakan menu Americano atau Cappucino yang jelas-jelas berasal dari Amerika dan Italia.
Berkaitan dengan hal tersebut, Deputi Bidang Ekonomi Digital dan Produk Kreatif, Kementerian Pariwisata dan Ekonomi Kreatif (Kemenparekraf) Muhammad Neil El Ilham menilai bahwa para pelaku industri di bidang kopi kurang mengadakan inovasi sehingga tidak menghasilkan ciri khas yang bisa dikenal masyarakat.
Karenanya, melalui ajang Barista Innovation Challenge, para barista akan beradu keterampilan dengan menghasilkan racikan kopi yang tidak biasa. Para peserta dapat melakukan kreasi menciptakan kopi bahkan dengan rempah-rempah. “Tadi saya dengar ada kopi yang dicampur dengan pala. Saya rasa ke depan kita punya ciri khas tersendiri supaya kopi Indonesia bisa dikenal seperti Americano, Cappucino, dll,” tukasnya.