Purna Warta – Banyak sekali makanan yang mengandung kolesterol tinggi, sebut saja seperto kepiting, kerang, udang dan lainnya. Makanan jadi salah satu faktor seseorang bisa meningkatkan kolesterol. Apabila makanan yang dikonsumsi tidak dikontrol, makanan seperti apa selayaknya bisa menjaga kesehatan.
Bagi penderita kolesterol, tentu diwajibkan menjaga pola makannya, terutama menghindari yang namanya berminyak. Sebab kandungan minyak bisa meningkatkan kadar kolesterol jahat (LDL) dalam tubuh.
Lantas apa makanan pantangan bagi penderita kolesterol tinggi? berikut ulasannya dirangkum dari berbagai sumber.
1. Gorengan
Makanan yang digoreng memiliki kandungan lemak trans, dapat mengubah makanan sehat menjadi makanan peningkat kolesterol.
Lemak jahat (LDL) dihasilkan dari penambahan hidrogen ke minyak nabati, yang kemudian digunakan dalam banyak makanan panggang komersial atau makanan digoreng seperti kue kering, kue, kentang goreng, onion ring, dan kerupuk, ini makan buruk bagi kadar kolesterol.
2. Daging olahan
Daging olahan, seperti sosis, bacon, dan hot dog, merupakan makanan berkolesterol tinggi yang harus dibatasi bahkan pantangan bagi penderita kolesterol tinggi. Asupan tinggi dari makanan ini bisa meningkatan penyakit jantung dan kanker tertentu, seperti kanker usus besar.
Sebuah tinjauan dalam Healthline yang melibatkan lebih dari 614.000 peserta, mengaitkan setiap tambahan 2 ons (50 gram) porsi daging olahan per hari dengan risiko penyakit jantung 42 persen lebih tinggi.
3. Dessert
Makanan penutup, umumnya seperti kue, es krim, kue kering, dan makanan manis lainnya, cenderung tinggi kolesterol, serta tambahan gula, lemak tidak sehat, dan kalori.
Sering mengonsumsi makanan ini dapat berdampak negatif, bagi kesehatan dan menyebabkan kenaikan berat badan seiring waktu.
Penelitian telah mengaitkan asupan gula tambahan dengan obesitas, diabetes, penyakit jantung, penurunan mental, dan kanker tertentu.
“Sebaiknya batasi atau hindari makanan berkolesterol tinggi tertentu, seperti makanan cepat saji, daging olahan, gorengan, dan makanan penutup manis,” keterangan dalam Healthline.