Purna Warta – Makanan yang perlu kita konsumsi adalah makanan yang membuat tubuh kita sehat dan kuat. Bahkan beberapa orang yang sedang diet juga disarankan untuk mengkonsumsi makanan yang dianggap lebih sehat dan mengandung gizi yang baik untuk kesehatan tubuh.
Tidak hanya itu, akan tetapi makanan tertentu bisa dianggap memberi panjang umur, itu bisa saja terjadi, karena disaat tubuh seseorang sehat dan kuat ,itu yang membuat penyakit menjauh dari tubuhnya.
Profesor Lars Thore Fadnes di Norwegia mengatakan, bahwa ada beberapa makanan yang dapat dipercaya bisa membuat umur kita panjang. Makanan itu berupa biji-bijian.
“Selain itu juga makan lebih banyak polong-polongan, biji-bijian, dan kacang-kacangan juga makan lebih sedikit daging merah dan daging olahan diperkirakan menjadi cara paling efektif untuk mensejahterakan umur kehidupan kita”.
Selain yang kita harus konsumsi diatas untuk umur kita panjang adalah
- Buah beri
Buah beri mengandung antioksidan, bisa membuat jantung lebih sehat, anti-kanker dan baik untuk otak. Ada bukti bahwa konsumsi berry membantu mencegah penurunan kognitif seiring bertambahnya usia. - Tomat
Berbagai nutrisi ditemukan dalam tomat, dan salah satunya nutrisi yang terdapat adalah Likopen, melindungi terhadap kanker prostat, kerusakan kulit akibat sinar UV
Itu dia beberapa makanan yang dapat memperpanjang umur kita.