Purna Warta – Apakah anda salah satu orang yang mengalami kesulitan waktu tidur di masa pandemi yang berkepanjangan ini?. Ada beberapa faktor yang menjadi penyebabnya namun disini kita akan memberi sedikit tips dan langkah untuk mengatasinya.
Berikut cara sederhana mengatasinya:
1. Menciptakan ‘irama’ aktivitas sehari-hariSalah satu cara mengatasi coronasomnia adalah dengan menciptakan irama sirkadian.(Foto: Aleksi Tappura)
Aktivitas dan kerja yang dilakukan dari rumah membuat tubuh kehilangan irama sirkadian. Irama sirkadian merupakan sistem internal tubuh yang mengatur siklus tidur hingga pencernaan.
Menurut Andreas, aktivitas yang dilakukan di rumah terus menerus dengan pencahayaan yang sama dapat membuat irama sirkadian kacau.
2. Pakaian yang sesuai aktivitas
Kerja di rumah seringkali membuat orang tak peduli dengan busana yang dipakai. Kondisi ini dapat membuat Anda sulit tidur.
Untuk mengataasi coronasomnia, sebaiknya gunakan pakaian yang berbeda. Kenakan baju kerja saat bekerja dan gunakan pakaian rumah saat sedang santai. Begitu pula saat hendak tidur, pakai pakaian yang nyaman sehingga memudahkan tidur di malam hari.
3. Atur ruangan kerja
Pandemi Covid-19 membuat Anda bekerja dari rumah. Hindari untuk bekerja dari tempat tidur karena dapat mengganggu tidur Anda. Sebaiknya, buat tempat khusus untuk bekerja. Gunakan tempat tidur hanya untuk istirahat dan tidur.
4. Atur pencahayaan
Agar tubuh bisa membedakan siang dan malam, sebaiknya sesuaikan pencahayaan ruangan. Di siang hari atau saat bekerja, upayakan pencahayaan alami misal dengan membuka jendela. Luangkan pula waktu untuk berjemur. Kemudian saat waktu istirahat hingga tidur, atur pencahayaan lebih redup.
5. Kontrol konsumsi berita
Andri berkata salah satu cara mengatasi coronasomnia adalah dengan menghindari asupan-asupan berita negatif terkait Covid-19. Pasalnya, otak merespons hal-hal negatif lebih baik daripada yang positif sehingga lebih mudah menyerap berita negatif.
Selain itu, Anda juga dapat melakukan relaksasi untuk menenangkan pikiran dari berita-berita negatif.