Purna Warta – Ada banyak cara untuk menghilangkan cegukan pada bayi dan kali ini kita akan berbagi dan sharing 5 tips atau cara menghilangkannya.
Berikut adalah cara-cara yang harus dilakukan.
1. Menyusui
Pastikan mulut si kecil benar-benar melekat pada puting saat menyusu. Bayi bisa cegukan akibat ikut menelan udara selama menyusu. Ini kemungkinan terjadi karena mulut bayi yang kurang melekat dengan benar pada puting ibu.
2. Buat bayi bersendawa setelah menyusu
American Academy of Pediatrics (AAP) merekomendasikan Ibu untuk memancing agar si kecil bersendawa setiap habis minum susu formula sebanyak 50 ml. Sementara itu, apabila bayi Anda menyusu ASI eksklusif, buat ia bersendawa setiap kali akan ganti sisi puting.
3. Kompres dada
Anda bisa membungkukan tubuh bayi atau menyandarkannya untuk menekan dada dan memberi tekanan pada diagframanya.
4. Tekan diafragma bayi
Diafragma memisahkan perut dari paru-paru bayi. Gunakan tangan Anda untuk memberikan tekanan pada area tepat di bawah ujung tulang dada si bayi.
5. Pijat arteri karotis
Manusia memiliki arteri karotis di kedua sisi leher. Itulah yang Anda rasakan saat memeriksa denyut nadi dengan menyentuh leher.
Anda bisa memposisikan bayi dalam keadaan berbaring, kemudian putar kepalanya ke arah kiri, dan pijat arteri di sisi kanan dengan gerakan melingkar selama 5 hingga 10 detik.