Purna Warta – Orang yang hidupnya kacau biasanya mulai dari kegiatan harian,mingguan dan Bulanan menyebabkan rasa kepikiran dan pikiran-pikiran yang handal.
Sebenarnya kondisi tersebut dapat dicegah dengan perubahan gaya pola hidup, penggunaan obat-obatan, latihan otot panggul, dan operasi. Namun penanganan tersebut juga dapat dibantu dengan mengonsumsi makanan yang kaya akan serat seperti kacang-kacangan, sayuran, dan biji-bijian dapat membantu melancarkan buang air besar yang sehat dan teratur.
Menurut lama Healthline, Jumat (6/10/2023), makanan yang mengandung serat akan melewati usus Anda tanpa tercerna, membantu untuk membentuk, melunakkan dan memperlancar feses.
Serat terbagi menjadi dua yaitu serat larut (menyerap air dan membentuk konsistensi seperti gel, yang dapat melunakkan feses), dan serat tidak larut (melewati saluran cerna Anda secara utuh dan membantu menambah jumlah feses).
Adapun beberapa makanan yang dapat membantu melancarkan BAB diantaranya:
1. Apel
Apel memiliki sumber serat yang baik untuk tubuh, dalam satu apel biasanya mempunyai kandungan serat setidaknya 2,1 gram serat, yang mana serat tersebut dapat larut dan disebut dengan pektin. Pektin akan membantu meningkatkan frekuensi BAB, menurunkan kekerasan pada feses, dan mengurangi kebutuhan obat pelancar BAB.
2. Kiwi
Kiwi adalah makanan yang sangat baik untuk ditambahkan pada salah satu smppthie atau mangkuk sarapan. Karena dala satu buah kiwi terdapat dua gram serat. Untuk itu selain memiliki rasa yang enak karena memiliki sifat hidrasi seperti retensi air dan kekentalan, maka kiwi juga dapat merangsang pergerakan di saluran pencernaan dan meningkatkan jumlah feses.
3. Kacang
Kebanyakan jenis kacang-kacangan mengandung serat larut dan tidak larut dalam jumlah yang baik. Sehingga dapat meredakan sembelit dengan berbagai cara dan membantu menjaga keteraturan.