Purna Warta – Penyakit jantung salah satu penyakit berbahaya dan kadang tidak bisa diduga kedatangan secara tiba-tiba. Penyakit Jantung juga bisa dikatakan penyakit pembunuh nomor satu di dunia. Untuk mencegah penyakit jantung, Anda bisa menghindari beberapa kebiasaan tersebut.
Kebiasaan yang Merusak Jantung
1. Terlalu banyak makan
Obesitas menjadi salah satu faktor risiko utama penyakit jantung. Obesitas umumnya disebabkan oleh kebiasaan makan dalam porsi berlebih.
Kadar lemak yang tinggi dalam darah dapat memicu penyumbatan akibat plak yang menumpuk pada pembuluh darah.
Untuk itu, Anda disarankan untuk mengontrol porsi makan demi menjaga berat badan tetap ideal dan terhindar dari penyakit jantung.
2. Jarang bergerak
Kebiasaan yang membahayakan jantung lainnya adalah jarang bergerak, atau yang kini dikenal dengan istilah ‘sedentary lifestyle’.
Di zaman kiwari, banyak orang yang kurang melakukan aktivitas fisik. Berbagai kemudahan membuat seseorang lebih banyak menghabiskan waktu dengan duduk.
Padahal, jarang bergerak dapat memicu penimbunan lemak dan gula darah yang bisa menyebabkan serangan jantung.
Dalam rangka pencegahan, Anda disarankan untuk berolahraga secara rutin. Orang dewasa disarankan melakukan aktivitas fisik selama 150 menit per pekan. Durasi ini cukup membantu menurunkan kolesterol dan memperkuat otot jantung.
Tak perlu melakukan olahraga berat. Cukup lakukan dengan berjalan santai, membersihkan rumah, atau bahkan naik turun tangga.
3. Stress
Stres dan depresi bukan semata-mata masalah psikologis. Kondisi mental yang kacau justru menjadi salah satu faktor risiko penyakit jantung.
Stres bisa menyebabkan peningkatan tekanan darah. Kondisi itu memaksa jantung bekerja terlalu keras dan bisa menyebabkan kerusakan permanen.
Untuk itu, Anda disarankan sebisa mungkin mengelola stres yang dialami. Banyak cara yang bisa dilakukan seperti berolahraga, meditasi, yoga, melakukan hobi atau hal-hal yang disukai. Atau, jika diperlukan, Anda bisa langsung mendatangi psikolog profesional untuk mengatasinya.