3 Cara Mengatasi dan Menghilangkan Varises di Kaki secara Alami

Purna Warta – Kesehatan adalah hal utama yang patut dijaga dan diperhatikan. Pola hidup sehat sebagai penentu kebahagiaan di masa depan karena hidup sehat membutuhkan usaha dan kerja keras.

Varises atau varicose veins mungkin pernah dialami terutama pada orang tua atau yang punya kebiasaan berdiri lama. Varises seringkali menunjukkan gejala seperti rasa nyeri atau tidak nyaman pada bagian kaki.

Kondisi tersebut ditandai gumpalan pembuluh darah yang cukup besar dan timbul pada kaki. Meski mengganggu penampilan, cara menghilangkan varises di kaki masih dapat diatasi dengan metode perawatan medis yang tepat.

Apa itu Varises ?

Varises adalah pembengkakan pembuluh darah akibat penumpukan darah di dalam pembuluh vena, merujuk laman Medical News Today.

Varises dapat berkembang ketika katup kecil di pembuluh darah menjadi lemah. Katup-katup ini biasanya menghentikan darah yang mengalir ke belakang melalui pembuluh darah.

Ketika katup mengalami kerusakan, darahnya jadi berkumpul di pembuluh darah. Hal ini menyebabkan vena bengkak sehingga melebar ke bagian luar dan dapat sangat terlihat.

Paling sering, varises terjadi pada bagian tubuh seperti kaki, paha, dan betis. Tampilan varises ini cukup mencolok karena berwarna biru tua atau ungu, dan sering menonjol keluar dari bawah kulit.

Gejala Varises

Di bawah ini terdapat beberapa gejala pada varises yang paling umum dirasakan penderitanya, meliputi:

Sensasi terbakar atau berdenyut di kaki
Kaki tidak nyaman yang terasa berat atau pegal
Kram otot yang bisa lebih terlihat di malam hari
Pembengkakan pada kaki dan pergelangan kaki
Kulit kering atau gatal yang tampak lebih tipis di atas varises.

Cara Menghilangkan Varises

Cara menghilangkan varises di kaki biasanya mengandalkan pengobatan yang bersifat mencegah pertumbuhannya supaya tidak tambah banyak, serta menghindari komplikasi peradangan.

1. Ubah pola makan
Hal pertama yang bisa Anda lakukan yaitu mengubah gaya hidup menjadi lebih sehat. Terutama memperbanyak konsumsi serat, tinggi vitamin C, potassium, dan flavonoid.

Jenis makanan tersebut cukup efektif dalam menjaga elastisitas kulit serta memperkuat dinding pembuluh darah supaya aliran darah tetap lancar.

Contoh makanannya ada, kacang-kacangan, gandum, ikan tuna, ikan salmon, apel, sirsak, belimbing, dan sayuran hijau.

2. Olahraga
Para pengidap varises sebaiknya tetap pertahankan gaya hidup aktif bergerak sambil perbanyak olahraga.

Dengan olahraga teratur, hal ini mendorong sirkulasi darah bagian kaki menjadi lancar. Otot betis kaki juga dapat bekerja maksimal tanpa merasakan tegang berlebih.

Jenis olahraga yang bisa dipilih ada renang, berjalan santai, yoga, bersepeda. Pastikan Anda menghindari duduk dan berdiri dalam waktu lama.

3. Pijat
Memijat dengan lembut pada area yang terkena varises dapat membantu menjaga darah tetap mengalir melalui pembuluh darah.

Saat melakukan pijat, Anda dapat menggunakan minyak zaitun atau pelembap dan tekanannya pun harus lembut.

Penting juga untuk menghindari tekanan langsung ke pembuluh darah karena justru dapat merusak jaringan yang rapuh sehingga menjadi rentan bengkak.

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *