Tes Covid untuk 26 Juta Warga Shanghai, China Kerahkan Tentara & Petugas Medis

Tes Covid untuk 26 Juta Warga Shanghai, China Kerahkan Tentara & Petugas Medis

Shanghai, Purna Warta China telah mengerahkan tentara dan ribuan petugas kesehatan medis ke Shanghai untuk membantu melakukan tes Covid-19 untuk semua 26 juta penduduknya. Ini adalah sebuah respons kesehatan masyarakat terbesar yang pernah ada.

Beberapa warga diminta untuk bangun sebelum Senin subuh untuk pengujian asam nukleat di kompleks perumahan mereka, banyak yang mengantri dengan piyama mereka.

Baca Juga : Pria di Jerman Suntik Covid 90 Kali Demi Jual Kartu Vaksin Palsu

Sebuah surat kabar angkatan bersenjata China melaporkan bahwa Tentara Pembebasan Rakyat (PLA) pada hari Minggu (3/4) mengirim lebih dari 2.000 petugas medis yang direkrut dari seluruh angkatan darat, angkatan laut dan pasukan pendukung logistik gabungan ke Shanghai untuk melakukan test Covid pada 26 juta warga.

Beberapa provinsi seperti Jiangsu, Zhejiang dan Beijing telah mengirim petugas kesehatan ke Shanghai, menurut laporan media, dengan beberapa perkiraan menyebutkan jumlah total lebih dari 10.000 personel.

Ini adalah respons kesehatan masyarakat terbesar di China sejak menangani wabah Covid-19 awal di Wuhan, tempat virus corona baru pertama kali ditemukan pada awal 2020.

Dewan Negara mengatakan PLA mengirim lebih dari 4.000 personel medis ke provinsi Hubei, tempat Wuhan berada, saat itu.

Baca Juga : Chaves Memenangkan Pemilu Presiden Kosta Rika

Shanghai, yang memulai penguncian dua tahap Senin lalu yang telah diperluas untuk membatasi hampir semua penduduk di rumah mereka, melaporkan 8.581 kasus Covid-19 tanpa gejala dan 425 kasus Covid bergejala untuk 3 April. Mereka juga meminta warganya untuk tes antigen mandiri untuk keberadaan covid-19 dalam diri mereka.

Strategi Eliminasi China

Meskipun wabahnya kecil menurut standar global, kota itu telah muncul sebagai ujian strategi eliminasi China berdasarkan pengujian, penelusuran, dan karantina semua kasus positif dan kontak dekat mereka.

Strategi tersebut telah menunjukkan tanda-tanda ketegangan, yang mana warga mengeluhkan pusat karantina yang padat dan tidak sehat, serta kesulitan dalam mengamankan pasokan makanan dan bantuan medis penting.

Namun, Presiden China Xi Jinping telah mendesak negaranya untuk mengekang momentum wabah sesegera mungkin sambil tetap berpegang pada kebijakan pembersihan dinamis.

Baca Juga : Perseteruan Parlemen dan Presiden Makin Mendalam, Apa Yang Tunisia Lakukan?

Pada hari Sabtu, Wakil Perdana Menteri Sun Chunlan, yang dikirim ke Shanghai oleh pemerintah pusat, mendesak kota itu untuk “membuat langkah tegas dan cepat” untuk mengekang pandemi.

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *