Gelombang Pandemi Omikron di Eropa Meningkat

Gelombang Pandemi Omikron di Eropa Meningkat

Paris, Purna Warta Menurut Euronews, Eropa sedang mengalami lompatan besar yang belum pernah terjadi sebelumnya dalam kasus penyakit varian Korona baru. Strain Omikron menyebar dengan cepat di daerah Eropa selama liburan Natal.

Menurut Kantor Kesehatan Perancis, Oliver Varane, jumlah kasus baru varian baru Covid-19 di Perancis mencapai rekor untuk hari kedua berturut-turut, dan jumlah kasus baru mencapai 94.124 di Prancis pada hari Jumat (24/12). Jumlah ini lebih banyak 2.500 dari hari sebelumnya.

Baca Juga : Peringatan: Kombinasi Omikron dan Delta Adalah Bencana Besar

Olivier Varane memperkirakan di awal pekan ini bahwa jenis varian Omikron akan tersebar pesat di Perancis antara Natal dan Tahun Baru. Kasus strain Omikron telah meningkat juga di sejumlah negara Eropa, seperti Italia, Inggris dan Irlandia selama musim liburan. Kementerian Kesehatan Italia mengumumkan bahwa Italia melaporkan rekor harian kedua berturut-turut dari kasus varian baru Covid-19 pada hari Jumat, dan kasus baru mencapai 50.599 kasus dibandingkan dengan 44.595 kasus sehari sebelumnya. Negara tersebut telah mencatat 136.386 kematian terkait Covid-19 sejak merebaknya pandemi pada bulan Februari tahun lalu. Italia memiliki angka kematian tertinggi kedua di Eropa setelah Inggris dan tertinggi kesembilan di dunia karena pandemi ini.

Pemerintah Inggris juga menunjukkan bahwa ada 122.186 orang didiagnosis menderita penyakit Korona pada hari Jumat. Jumlah kasus penyakit Korona tertinggi sejak awal epidemi. Penyebaran cepat strain Omikron telah meningkatkan pandemi Korona dalam tujuh hari terakhir, terutama di kota London.

Baca Juga : Seberapa Mematikankah Varian Omikron?

Portugal, salah satu negara dengan tingkat vaksinasi Covid-19 tertinggi di dunia. Varian Omicron menjadi strain yang dominan di negara tersebut. Direktorat Jenderal Kesehatan Portugal mengumumkan pada hari Sabtu (25/12) bahwa negara itu telah melaporkan lebih dari 12.000 kasus Covid-19 pada hari Jumat.

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *