Sana’a, Purna Warta – Jubir Militer Yaman: “Serangan rudal ke bandara Ben Gurion di Yafa yang diduduki.”
Juru Bicara Angkatan Bersenjata Yaman, Yahya Saree, mengumumkan serangan rudal terhadap Bandara Ben Gurion di Yafa yang diduduki.
Baca juga: Amerika Kembali Serang Yaman
Dalam pernyataan militer Yaman disebutkan: “Kami menargetkan Bandara Ben Gurion di wilayah pendudukan Yafa dengan rudal balistik hipersonik ‘Palestina 2’. Serangan ini, dengan izin Allah, berhasil mencapai targetnya.”
Yahya Saree menegaskan bahwa serangan rudal ini merupakan yang ketiga dari jenisnya dalam 48 jam terakhir.
Militer Yaman Serang Kapal Perang AS untuk Hari Keenam Berturut-turut
Juru bicara militer Yaman mengumumkan bahwa untuk hari keenam berturut-turut, sebagai respons terhadap agresi Amerika Serikat terhadap negara mereka, angkatan udara Yaman telah melancarkan operasi drone yang menargetkan beberapa kapal perang yang tergabung dalam kelompok kapal induk USS Harry Truman.
Ia kembali menegaskan bahwa serangan terhadap rezim Zionis Israel akan terus berlanjut hingga agresi terhadap Gaza dihentikan sepenuhnya dan blokade terhadap rakyat Palestina dicabut.