Purna Warta – Wille Salim mengalami kejadian unik dan lucu saat hendak membagikan 200 kg daging rendang yang sedang ia masak. Namun, acara yang awalnya berjalan lancar justru berubah menjadi insiden yang tak terduga.
Willie Salim datang ke Palembang dengan niat baik, membeli satu ekor sapi besar serta memborong durian dari satu toko untuk diolah menjadi makanan dan dibagikan kepada masyarakat setempat. Dalam konten yang diunggah di akun TikTok @williesalim, dikutip Kamis (20/3/2025), terlihat Willie dan warga Palembang mulai memasak rendang dalam kuali besar sejak sore hingga malam hari.
Namun, kejadian tak terduga terjadi ketika Willie meninggalkan lokasi untuk ke toilet selama sekitar 10 menit. Sekembalinya, ia terkejut mendapati rendang yang sedang dimasak telah habis dijarah oleh oknum warga sekitar. Padahal, rendang tersebut belum matang sepenuhnya.
Willie pun meminta klarifikasi kepada pihak kepolisian yang bertugas mengamankan acara tersebut. Salah satu petugas kepolisian menyatakan bahwa mereka telah berusaha mencegah massa, namun sulit untuk mengendalikan situasi.
Masyarakat yang hadir terlihat membawa berbagai wadah seperti kantong plastik, ember, bahkan gayung untuk mengambil rendang yang belum matang tersebut.
Tidak hanya rendang, sop durian raksasa yang juga disiapkan oleh Willie mengalami nasib serupa. Dalam hitungan detik, makanan tersebut ludes direbut oleh warga, bahkan sebagian berserakan di lokasi acara.