Misa Natal di Gereja Katedral Jakarta Doakan Pemilu 2024 Berlangsung Damai

Jakarta, Purna Warta – Gereja Katedral Jakarta telah menggelar Misa Natal sore ini. Acara berlangsung khidmat dan dipimpin oleh Romo Albertus Hani Rudi, SJ. Romo Hani juga tak lupa mendoakan Pemilu 2024 agar berjalan aman dan damai tanpa gangguan.

Pantauan detikcom di Gereja Katedral Jakarta, Senin (25/12/2023), Misa Natal sore berjalan dengan khidmat. Lagu rohani dilantunkan oleh para jemaat.

“Selamat Natal, adakah sukacita dalam hati Anda?” tanya Romo Hani.

“Ada,” jawab para jemaat.

Romo Hani pun turut bersuka cita menyambut Natal. Romo Hani mengatakan perayaan suka cita itu disimbolkan dengan sosok bayi yang ada di hadapannya.

“Puji Tuhan. Kita sama-sama dengan suka cita menyambut Tuhan Yesus Kristus dalam sosok bayi yang merupakan simbol harapan kita semua, yang harus kita rawat, yang harus kita jaga baik sebagai pribadi, sebagai keluarga maupun juga sebagai bangsa,” ucapnya.

Romo Hani mendoakan Pemilu 2024 dapat berjalan dengan damai. Maka, kata dia, dengan begitu akan melahirkan pemimpin yang mampu membawa kesejahteraan bagi bangsa.

“Lebih-lebih bagi bangsa kita yang bentar lagi tahun depan melaksanakan pemilu, semoga berjalan dengan baik, dengan damai, dengan jujur dan adil dan bermartabat,” ujar Romo Hani.

“Sehingga menghasilkan juga pemimpin-pemimpin yang mampu membawa kita semua menjadi bangsa yang kuat, yang hebat, yang siap menyongsong masa depan dengan bermartabat,” imbuhnya.

Itulah momen Misa Natal di Gereja Katedral Jakarta yang berlangsung dengan penuh khidmat dan seksama oleh para jemaat gereja.

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *